Friday, February 7, 2014
Sosis Solo
Assalamualaikum Moms...
Minggu ini rasanya aku males sekali berlama-lama di dapur. Entah bagaimana cara mengusir virus ini jika tiba-tiba menyerangku, pasti susah banget buat diusir. heheheh... Oya, kembali ke postinganku kali ini, agar tercipta nafsu ngemil, aku buat sosis solo ini karena merupakan salah satu snack favorite si papap. Dengan resep kulitnya dari mbak Ricke just ordinary kitchen yang merupakan resep andalan teman-teman blogger, hasilnya memang enak Moms, empuk dan pas rasanya sesuai lidahku.
Untuk isianya, aku menggunakan daging, telur dan juga jagung manis pipil. Sebenarnya dagingnya sisa bikin martabak telur kemarin, tapi mau bikin kulit martabak lagi kok ya males banget. Langsung saja berikut saya tuliskan ulang resepnya beserta modifikasi isi dari dapur-ziah.
Sosis Solo
Bahan kulit :
300 gr tepung terigu protein sedang
1 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm gula pasir
4 buah telur, kocok lepas
700 ml air (bisa diganti santan atau susu)
3 sdm margarin leleh
Bahan isi :
1 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
4 siung bawang merah, cincang halus
2 buah cabe merah besar, cincang halus
200 gr daging giling
1 sdt kari bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdm gula pasir
3 buah telur + 1/4 sdt garam, kocok lalu didadar dan dibuat orak-arik
1 buah jagung manis, dipipil kemudian direbus hingga empuk, tiriskan
1 butir telur, kocok lepas untuk balutan sebelum menggoreng
cabe rawit hijau dan saus sambal untuk pelengkap
Cara membuat :
1. Isian : Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan cabe merah hingga harum. Masukkan daging, aduk dan tunggu sampai daging berubah warna, masukkan kari bubuk, garam, merica bubuk dan gula, icipi rasanya. Matikan api, tambahkan telur dadar dan jagung manis, campur rata. Ssisihkan.
2. Kulit : Campur semua bahan kering, tambahkan telur, aduk rata, tambahkan air sedikit demi sedikit sambil di aduk rata, terakhir masukkan margarin leleh, aduk rata, saring jika perlu agar tidak bergerindil.
3. Panaskan wajan teflon, tuang sesendok sayur adonan kulit, ratakan. Lakukan hingga adonan kulit habis.
4. Ambil selembar kulit, isi dengan sesendok makan isian, lipat dan gulung, lakukan hingga kulit habis.
5. Siapkan minyak panas untuk menggoreng, masukkan sosis solo ke kocokan telur, goreng hingga matang.
Happy baking Moms...
No comments:
Post a Comment