Sunday, August 18, 2013

Udang Saus Pasta


Yummy... Kali ini kami lauk udang saus pasta. Udah lama enggak ke pasar, begitu ke pasar langsung dech beli bahan-bahan yang jarang didapat di pedagang sayur keliling. Salah satu sasaran belanjanya ya ini nich, udang yang gede-gede, eits, tapi bukan lopster lho. hehehe...


Udangnya kami masak simple aja. Pakai saus pasta sisa topping pizza kemarin, hehehe... Udangnya aku bumbui dulu lalu aku goreng setengah matang. Setelah itu aku masukkan ke saus pasta, terus dimasak hingga bumbu meresap dech. Enak... Buat yang pengen coba mengolah udang dengan versi ini, silahkan dilihat resepnya.

Udang Saus Pasta

Bahan :
250 gr udang, bersihkan
minyak goreng secukupnya

*bumbu halus untuk merendam udang
200 ml air
2 sdt garam halus
2 siung bawang putih, haluskan
1/2 sdt ketumbar, haluskan

2 sdm minyak untuk menumis
3 siung bawang putih, cincang halus
1/2 butir bawang bombai, potong bulat
2 sdm kacang polong rebus
3 buah tomat besar, blender hingga halus
3 sdm saus tomat
1/2 sdt garam halus
1/2 sdm gula
1/4 sdt kaldu ayam bubuk (optional)
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt oregano bubuk (optional)

Cara membuat :
1. Rendam udang dengan bumbu rendaman, kurang lebih 15 menit. Goreng hingga setengah matang.
2. Panaskan minyak untuk menumis.
3. Masukkan bawang putih halus, aduk hingga harum
4. Tambahkan bawang bombai dan kacang polong rebus, aduk sebentar.
5. Masukkan blenderan tomat, biatkan hingga air agak menyusut.
6. Beri bumbu-bumbu, lalu icipi.
7. Bila dirasa sudah pas bumbunya, masukkan udang goreng, biarkan hingga bumbu meresap.



Happy baking Moms...

No comments:

Post a Comment