Wednesday, July 10, 2013

Orange Chesse Cake


Selamat berpuasa Moms...

Rasanya cepat sekali ya Moms kita sudah kembali lagi berjumpa dengan bulan ramadhan. Akan tetapi semakin hari kita harus semakin semangat untuk melalui hari-hari di bulan ramadhan ini. Baik itu amalan kepada yang Maha Kuasa ataupun aktivitas sehari-hari untuk menghidangkan menu yang bergizi saat berbuka maupun sahur.


Menu apa Moms yang sudah disiapkan untuk berbuka puasa hari ini???
Mama'e Zie terserang virus malas memasak di awal-awal puasa ini. Virus malasnya dikarenakan ada kiriman lauk dari mertua untuk berbuka dan sahur. hehehe... Alhasil jadi enggak masak dech, cuma membuat es jeruk sama Orange Chesse Cake saja seperti foto di atas itu.

Toppingnya aku buat dua jenis. Ada selai blueberry dan selai strawberry. hemm.... sueger... Eits, puasa ya? Enggak boleh batal lho ya. hehehe...

Orange Chesse Cake

Bahan :
100gr biskuit oreo, haluskan
30 gr mentega, cairkan

100gr cream chesse
30 gr gula bubuk
50 ml air jeruk
100 ml whipped cream, kocok kaku
1 1/2 sdm gelatin bubuk, cairkan
2 tetes essens jeruk

selai secukupnya
cerry merah untuk hiasan

Cara membuat :
1. Campur biskuit dan mentega, lalu taruh di dasar cup dan padatkan. Sisihkan.
2. Kocok cream chesse dan gula bubuk hingga lembut.
3. Masukkan air jeruk, kocok rata.
4. Masukkan whipped cream, kocok dengan kecepatan rendah hingga rata.
5. Tambahkan gelatin cair, hati-hati jangan sampai menggumpal. kocok dengan kecepatan rendah.
6. Terakhir tambahkan essens jeruk, aduk rata.
7. Tuang dalam cup.
8. Tambahkan selai rasa kesukaan keluarga sebagai toppingnya. Hias sesuai selera.

Happy baking Moms...

No comments:

Post a Comment